Selasa, 22 April 2008

Kamus Besar Bahasa Indonesia sebagai Ladang inspirasi

-Aku mencintai Kamus Besar Bahasa Indonesia-
Jargon di atas seperti sebuah klausa klasik promosi suatu produk. Saya memang sangat menjunjung tinggi keberadaan kamus tebal nan mahal bernama Kamus Besar Bahasa Indonesia, yang disingkat menjadi KBBI. (orang Indonesia—termasuk saya, memang gemar menyingkat-nyingkat sebuah klausa, frasa, bahkan kata)
1381 halaman dalam KBBI memberikan saya sebuah dunia kecil yang kompleks. Berbagai macam kata dalam berbagai konsep pemikiran dan ilmu ada di sana (bila tak lengkap itu wajar karena dosen leksikografi saya (Abdul Chaer) mengatakan bahwa memang tak kan pernah ada kamus yang 100% lengkap).
-Memberikan inspirasi-
Sering kali kita susah untuk merangkai kalimat pertama sebuah tulisan. Tak jarang juga mengalami kebuntuan saat menulis. Otak seperti membutuhkan rangsangan untuk mereproduksi inspirasi. KBBI bisa menjadi katalisator stimulan tersebut.
Kita bisa memulainya dengan membuka halaman KBBI secara acak dan membaca-baca deretan katanya. Santai, tapi mendalam. Biasanya saya akan menemukan beberapa kata inspiratif, bahkan menemukan kata-kata yang tak akrab di telinga, namun ternyata merupakan kata asli Indonesia. Terlebih bila menemukan kata kata berlaber ark. Ark adalah sebuah singkatan dari kata arkais. Artinya kata tersebut sudah tidak lazim digunakan karena sudah dianggap punah atau mati. Namun, kata-kata arkais ini sangat Indonesia, sangat melayu, tanpa jamahan produk asing.

Tidak ada komentar: